Header Ads

Penggunaan However

Apakah kamu cukup sering menemukan however di teks yang kamu baca atau dengar di pembicaraan seseorang? bagaimana dengan penggunaan kata however ini?

However sendiri adalah adverb, tapi artinya tidak hanya satu nih. Yuk langsung simak pembahasannya di bawah ini.

a. Arti: berapa pun (jumlah), seberapa pun
Contoh:
“I really love the shirt, I’ll buy that however it costs!”
[Aku benar-benar menyukai baju  itu, aku akan membelinya berapa pun harganya.]
“However tired I am, I never stop working before it’s done.”
[Seberapa pun capeknya aku, aku gak pernah berhenti bekerja sebelum selesai.]

b. Arti: dengan berbagai cara, bagaimana pun (caranya)
Contoh:
“I don’t care however you do it.” 
[Aku tak peduli bagaimana (cara) yang kamu lakukan.]

c. Arti: walau demikian
However yang ini, sering juga diartikan sebagai "namun". Biasa diletakkan di awal kalimat juga. Perhatikan penggunaan tanda komanya.
Contoh:
“It’s hot out there. He, however, still insisted to wear his favourite jacket.”
[Panas nih. Walau demikian, dia masih memaksa pakai jaket favoritnya.]
“He isn’t feeling well. However, he comes to school.”
[Dia merasa gak enak badan. Namun, dia datang ke sekolah.]

Terus belajar dari apa yang kamu dapatkan yah, agar ilmu kalian makin bertambah 😁

Semoga bermanfaat 😉

No comments